Resep Donut Water Roux |
Resep Masakan - Resep DONUT WATER ROUX
Bahan water roux :
1 sdm munjung terigu
100 ml air bersih
Campur bahan di atas?? masak sampai kental lalu dingin kan.
BAHAN DONUT
400 gram terigu (aku pakai terigu prot tinggi)
1 sdm maizena
4 sdm gula
3 sdm susu bubuk
1 biji telur
2 sdm margarin
1 sdm munjung fermipan (Aku 1sdm saja)
1/2 sdt bread improver atau pelembut roti optional (aku skip)
100 ml air biasa (aku pakai susu cair kebetulan ada susu yang 3hari lagi exp) sayang jadi pakai saja ??
CARA MEMBUAT
1. Campur semua bahan jadi satu terakhir masukkan margarin dan water roux aduk rata uleni sampai kalis diamkan 20 menit tutup lap kering kalau adonan terlalu lengket tambahkan segenggam terigu (aku diamkan 45menit)
2. Kemudian kempeskan adonan pipihkan dan gilas dengan rolling pin,, cetak diamkan lagi 40 menit (aku diamkan 15menit)
3. Goreng donut api sedang cenderung kecil.
Donut siap untuk didandanin.
.
Untuk toppingnya aku kira-kira saja tadi gak aku timbang.
*Topping Coklat : lelehkan dark coklat dan whipping cream.
*Topping green tea : 2sdt green tea, whipping cream dan coklat putih lelehkan bersama.
.
TIPS: sekali balik kalau mau ada WRnya,
Pastikan fermipan bagus
Water roux harus benar-benar dingin.
Resep ini bisa untuk roti dan pizza
selamat mencoba.
Sumber : Salimah Mahudi;Langsungenak